Cegah Korupsi, PNS Harus Terapkan Hidup Sederhana
Selasa, 02 Oktober 2012 – 00:23 WIB
BEKASI – Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengingatkan kepada jajarannya untuk menerapkan pola hidup sederhana. Menurutnya, praktik hidup sederhana ini bisa mencegah korupsi.
Penegasan tersebut dilakukan saat forum Rapat Koordinasi SKPD Pemkot Bekasi, usai upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lapangan Balai Kota Bekasi, Senin (1/10). Menurut Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, peningkatan kesadaran bagi pegawai negeri sipil di jajaran Pemkot Bekasi sangat penting agar mampu memberikan pelayanan publik yang lebih maksimal. Salah satunya adalah kesadaran pola hidup sederhana.
Baca Juga:
”Harus diakui, di era sekarang, menerapkan pola hidup sederhana memang tidak mudah. Tapi jika dimulai dengan niat yang sungguh-sungguh, pasti bisa terwujud,” ulas Bang Pepen, sapaan akrab Rahmat Effendi.
Dengan pola hidup sederhana, lanjut Rahmat Effendi, praktik tindak pidana korupsi yang selama ini menjadi momok bisa diminimalisir. ”Dengan kesederhanaan, siapapun tidak lagi memiliki hasrat berlebih untuk mendapat kekayaan dengan segala cara, salah satunya dengan korupsi. Ini bisa dimulai. Dan jika kesadaran seperti ini bisa dikembangkan di seluruh wilayah Indonesia, bukan hanya impian jika Indonesia bisa terbebas dari korupsi,” tegas Rahmat Effendi.
BEKASI – Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengingatkan kepada jajarannya untuk menerapkan pola hidup sederhana. Menurutnya, praktik hidup sederhana
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS