Cegah Pemalsuan, Bea Cukai Kenalkan Fitur Baru Pita Cukai 2021

Nirwala menyebutkan kegiatan sosialisasi ini telah dilakukan di berbagai wilayah dan akan terus digencarkan hingga ke seluruh daerah pengawasan. Kali ini workshop pengenalan pita cukai bertajuk training of trainer (TOT) dilakukan oleh Kanwil Bea Cukai Sulawesi Bagian Selatan, Kanwil Bea Cukai Jawa Timur II, dan Kanwil Bea Cukai Kalimantan Bagian Timur di masing-masing wilayah yang diikuti oleh berbagai instansi dan pengguna jasa hingga masyarakat umum. Selain itu, sosialisasi serupa juga digelar Bea Cukai di Jakarta, Tarakan, dan Banyuwangi.
Mengingat cukai merupakan salah satu instrumen penting dalam penerimaan negara yaitu APBN, Nirwala berharap sosialisasi ini dapat meningkatkan keterampilan dalam mengidentifikasi keaslian pita cukai desain 2021, sehingga kegiatan pengawasan khususnya terhadap BKC dapat dilakukan dengan lebih baik untuk menekan peredaran pita cukai palsu di Indonesia.
“Dengan kegiatan ini, seluruh peserta agar dapat mempraktekkan secara langsung dalam mengidentifikasi keaslian pita cukai, sehingga diharapkan peredaran pita cukai ilegal dapat terus berkurang,” kata Nirwala. (jpnn)
Direktur Teknis dan Fasilitas Cukai, Nirwala Dwi Heryanto mengatakan desain pita cukai mengalami perubahan setiap tahunnya dan selalu memiliki tema yang berbeda. Pada 2020 lalu, desain pita cukai mengusung tema ‘75 RI’. Pada tahun ini, sebagai negara mar
Redaktur & Reporter : Elvi Robia
- Bea Cukai Dorong Potensi Daerah ke Pasar Global dengan Gencar Sosialisasi Ekspor
- Perusahaan Rokok yang Mempertahankan Racikan Tradisional Ini Resmi Kantongi NPPBKC
- Bea Cukai Mataram Sosialisasikan Ketentuan Kepabeanan ke PMI
- Dampingi Komisi XI DPR saat Reses di Pasuruan, Dirjen Bea Cukai Askolani Sampaikan Ini
- Beri Asistensi UMKM Berorientasi Ekspor, Bea Cukai Cikarang Kunjungi Baragakai
- Bea Cukai Serahkan Tersangka & Barang Bukti 1,1 juta Batang Rokok Ilegal ke Kejaksaan