Cegah Penularan Virus Corona, Layanan Pesan Antar Pertamina Dinilai Sangat Inovatif

jpnn.com, JAKARTA - Layanan pesan antar Pertamina melalui Call Center 135, dinilai sangat mendukung work from home (WFH).
Ketua Bidang Pengaduan dan Hukum Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sularsi mengatakan layanan tersebut sangat positif karena bisa berperan penting dalam mencegah penularan virus Corona.
“Layanan ini sangat inovatif, positif sekali. Menunjukkan kepedulian Pertamina agar virus Covid-19 tidak semakin meluas,” kata Sularsi.
Pasalnya, dengan mengantar BBM dan LPG langsung ke rumah, bisa menghindarkan masyarakat dari kerumunan dan kontak masyarakat lain.
“Kalau diantar kan bisa meminimalkan kontak dengan banyak orang,” lanjut Sularsi.
Di sisi lain, Sularsi juga setuju bahwa Pertamina sudah menetapkan jumlah maksimal pembelian produk melalui layanan tersebut.
Begitu pula dengan harga dan biaya kirim yang sudah ditentukan di awal, menurut Sularsi juga tepat.
“Pembatasan pembelian yang dilakukan Pertamina sudah tepat, agar tidak terjadi penimbunan. Sedangkan kejelasan informasi mengenai harga juga penting,” lanjutnya.
Layanan pesan antar Pertamina ini sangat inovatif. Menunjukkan kepedulian Pertamina agar virus Covid-19 tidak semakin meluas.
- Tingkatkan Konektivitas Nasional, Pelita Air Sambut Kedatangan Armada ke-13 Airbus A320
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama