Cegah Perundungan di Sekolah, Jamkrindo Raih Penghargaan di Ajang BCOMSS

jpnn.com, JAKARTA - PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo) mendapat penghargaan Bronze Winner di ajang BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) Awards 2024 untuk kategori community involvement & development (CID) Kesehatan.
Penghargaan tersebut diraih atas inisiatif perusahaan melakukan Edukasi Anti Perundungan dan Kekerasan Seksual Pelajar Sekolah Dasar (SD).
Penghargaan diberikan langsung oleh Deputi Bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata kepada Direktur Utama Jamkrindo Akhmad Purwakajaya dan disaksikan langsung oleh Menteri BUMN Bapak Erick Thohir di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta pada Kamis (7/3).
Akhmad mengungkapkan kegiatan yang dilakukan oleh Jamkrindo merupakan komitmen perusahaan dalam mendukung program Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), khususnya di bidang kesehatan dan kualitas pendidikan.
Dalam kegiatan tersebut Jamkrindo bekerjasama dengan Komisi Nasional Perlindungan Anak untuk mengedukasi 5.300 siswa dari 26 sekolah di daerah Jabodetabek.
"Dengan edukasi yang dilakukan sejak usia dini kepada pelajar Sekolah Dasar harapannya program ini membantu mengurangi maraknya kasus perundungan dan kekerasan seksual,” tutur Akhmad.
Akhmad mengatakan program yang dilakukan oleh Jamkrindo merupakan program berkelanjutan. Setelah sebelumnya pada 2023 Jamkrindo melakukan edukasi anti perundungan dan kekerasan seksual kepada pelajar SD.
Penghargaan yang diraih oleh Jamkrindo tidak terlepas dari dukungan positif dari Kementerian BUMN dan seluruh stakeholder kepada Jamkrindo untuk senantiasa berinovasi dan berkontribusi kepada masyarakat luas.
Jamkrindo mendapat penghargaan Bronze Winner di ajang BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) Awards 2024.
- 5 Produk Epson Sabet Penghargaan iF Design Award 2025, Ada Printer & Proyektor
- Perluas Solusi Finansial, Bank Mandiri jadi Best FX Bank 2025 versi Global Finance
- Nawakara Raih 3 Penghargaan di Ajang Indonesia Sustainability Award 2025
- Siap Backup PPATK Telusuri Aliran Dana Korupsi Minyak, Sahroni: Ngeri-Ngeri Sedap
- Riset UBS Indonesia Ungkap Investor Swasta Antusias pada Danantara
- Winfield Raih Penghargaan Best of the Best Agent Sinarmas Land 2025