Cegah Serangan Arthritis dengan Mengonsumsi 9 Makanan Ini

3. Biji chia
Biji chia kaya akan omega-3, serat, dan antioksidan. Biji chia juga berkontribusi untuk mengurangi peradangan dan mendukung kesehatan sendi secara keseluruhan. Biji chia juga baik untuk kesehatan jantung dan tulang.
4. Minyak hati ikan kod
Minyak hati ikan kod mengandung vitamin D dan asam lemak omega-3, yang keduanya penting untuk menjaga kesehatan sendi dan mengurangi risiko perkembangan artritis.
Sebuah penelitian, yang diterbitkan dalam Advances in Therapy, mengamati bahwa ketika satu gram minyak hati ikan kod dikonsumsi selama tiga bulan, oleh pasien artritis reumatoid, tingkat nyeri, kekakuan di pagi hari, dan sendi yang bengkak berkurang.
5. Biji-bijian utuh
Biji-bijian utuh seperti beras merah, oat, dan quinoa kaya akan serat, yang membantu menurunkan penanda peradangan dalam tubuh dan mendukung pencernaan yang sehat.
The Arthritis Foundation mencantumkan biji-bijian utuh seperti Amaranth, barley, beras merah, buckwheat, rye, serta millet sebagai bagian dari diet artritis yang efektif.
6. Legume
Kacang-kacangan atau legume seperti buncis, lentil, dan kacang polong mengandung banyak protein dan serat.
Kacang-kacangan memiliki sifat antiinflamasi dan merupakan sumber protein nabati yang baik untuk mendukung kesehatan otot dan sendi.
Mengonsumsi kacang-kacangan untuk menurunkan berat badan juga efektif dan bisa membantu mencegah obesitas, yang pada gilirannya membantu mencegah radang sendi.
Ada beberapa jenis makanan yang sehat dan bergizi yang bisa membantu mencegah serangan arthritis dan salah satunya adalah ikan.
- 5 Makanan dengan Warna Pink yang Bisa Meningkatkan Imun Tubuh
- 5 Makanan Pemicu Inflamasi
- Ahli Sarankan Pembatasan Konsumsi Gula saat Anak Berbuka Puasa
- 5 Makanan yang Membuat Tulang Makin Keropos
- Stamina Menurun, Segera Atasi dengan Mengonsumsi 8 Makanan Ini
- Tingkatkan Energi Tubuh Anda dengan Mengonsumsi 5 Makanan Kaya Nutrisi Ini