Cegah Wabah PMK, Kementan Lakukan Vaksinasi Ternak di Riau

Cegah Wabah PMK, Kementan Lakukan Vaksinasi Ternak di Riau
Gubernur Riau Syamsuar mendukung penuh langkah Kementerian Pertanian (Kementan) dalam persiapan logistik pelaksanaan vaksinasi PMK. Foto: Humas Kementan

Syamsuar mengatakan dalam menghadapi hari raya Iduladha, pihaknya meminta agar petugas melakukan pemeriksaan terhadap hewan kurban dan mengeluarkan Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) untuk ternak yang sehat.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Herman menyampaikan pelaksanaan vaksinasi tahap pertama dengan target 7.400 ekor dilaksanakan sejak 25 Juni 2022 sampai dengan 7 Juli 2022.

“Saya berharap Kabupaten/Kota semuanya dapat mendukung pelaksanaan vaksinasi sesuai dengan target,” ucapnya menambahkan.

Diketahui, target vaksinasi tahap pertama Kabupaten Siak 500 dosis, Bengkalis 600 dosis, Indragiri Hilir 400 dosis, Kwantang Sengingi 800 dosis, Rokan Hulu 1000 dosis, Indragiri Hulu 1200 dosis, Pelalawan 600 dosis, Kampar 1000 dosis, RokanHilir 600 dosis, Kepulauaan Meranti 200 dosis, Kota Pekanbaru 200 dosis, Dumai 300 dosis, dan UPTD DPKH Provinsi Riau 100 dosis. (jpnn)


Gubernur Riau Syamsuar mendukung penuh langkah Kementerian Pertanian (Kementan) dalam persiapan logistik pelaksanaan vaksinasi PMK.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News