Cegah yang Bodong Kantongi NIP, Honorer Gandeng ICW
jpnn.com - JAKARTA--Forum Honorer Indonesia (FHI) terus mengawal proses verifikasi validasi (verval) data honorer K2.
Tujuannya, jangan sampai nantinya ada nama honorer K2 bodong yang lolos verval dan mendapatkan Nomor Induk Pegawai (NIP).
"Kami tetap akan mengawal regulasi pemerintah yang sedang berjalan dan berproses. Itu sebabnya kami mengimbau teman-teman tenaga honorer jangan lalai memantau tenaga honorer bodong yang Lolos mendapatkan NIP," tegas Ketua Dewan Pembina Pusat Forum Honorer Indonesia (FHI) Hasbi kepada JPNN, Rabu (10/12).
Selain itu, lanjut Hasbi, FHI akan terus memperjuangkan proses pergantian nama-nama tenaga honorer bodong, agar dicoret dan diganti dengan honorer asli.
FHI, lanjutnya, akan kembali merangkul ICW untuk mempertanyakan kelanjutan pengaduan masyarakat, LSM, organisasi profesi, dan lain-lain terkait permasalahan honorer bodong ke BKN dan MenPAN-RB.
"FHI meminta pemerintah memproses pengaduan yang masuk, tidak mengeluarkan NIP tenaga honorer bodong dan segera menggantikan tenaga bodong dengan honorer yang memenuhi ketentuan PP 56 Tahun 2012," bebernya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Forum Honorer Indonesia (FHI) terus mengawal proses verifikasi validasi (verval) data honorer K2. Tujuannya, jangan sampai nantinya ada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penyelundupan 19,8 Kg Sabu-Sabu dari Tawau Digagalkan, Bea Cukai Ungkap Kronologinya
- Pakar Apresiasi Andi Sudirman yang Berhasil Tangani 500 Kilometer Jalan di Sulsel
- 5 Berita Terpopuler: Info OTT Terkini, Salah Satu Gubernur Diamankan KPK, Ada di Sini
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada