Cek Jadwal 8 Besar VNL 2023 Putri Kamis Dini Hari WIB

jpnn.com - TEXAS - Dua semifinalis pertama Volleyball Nations League atau VNL 2023 putri bakal ketahuan pada Rabu (12/7) waktu Amerika Serikat atau Kamis (13/7) pagi WIB.
Putaran final atau final round alias 8 Besar VNL 2023 putri akan bergulir di Arlington, Texas, AS, dibuka dengan laga Polandia vs Jerman pada Rabu (12/7) 16.00 waktu Amrik atau Kamis (13/7) 04.00 WIB.
"Kami memasuki Final Round dengan energi yang bagus," ujar opposite andalan Polandia Magdalena Stysiak seperti dikutip dari Volleyball World.
"Kami tahu pertandingan melawan Jerman tidak akan mudah, tetapi kami ingin bermain bagus dan menang. Tim akan berjuang keras untuk melakukan yang terbaik di Arlington," imbuhnya.
Magdalena Stysiak (9) bakal menjadi andalan Polandia meladeni Jerman di 8 Besar VNL 2023. Foto: Volleyball World
Pelatih Jerman Vital Heynen mengakui Polandia merupakan tim yang pantas disegani. Namun, Jerman dalam kepercayaan diri yang tinggi.
Outside hitter Jerman Hanna Orthmann (12) saat beraksi di depan pemain Jepang pada penyisihan VNL 2023. Foto: Volleyball World
"Polandia jelas di atas kami, tetapi kami ingin mengambil keuntungan dari itu," kata Heynen.
Lihat di sini jadwal 8 Besar VNL 2023 putri. Anda siap bergadang menyaksikan idolanya beraksi?
- Dunia Hari Ini: Setidaknya Sembilan Tewas karena Banjir di Amerika Serikat
- Efisiensi Besar-besaran, Donald Trump Pecat 300 Pegawai Badan Nuklir
- Berkah Dermawan
- Belajar dari Jepang, Program MBG Perlu Kolaborasi Semua Pihak
- Bos Ford Motor Sebut Donald Trump Telah Mengacaukan Industri Otomotif Amerika
- 2 Bule Polandia Diduga Jadi Pemandu Wisata Ilegal di Bali