Cek Klasemen Sementara Premier League dan Jadwal Sisa Liverpool - City

Cek Klasemen Sementara Premier League dan Jadwal Sisa Liverpool - City
Skuat Liverpool merayakan gol. Foto: premierleague

jpnn.com, LIVERPOOL - Liverpool pantas bersukacita usai meraih kemenangan 2-0 atas Chelsea di Anfield, Minggu (14/4) malam. Chelsea merupakan klub papan atas terakhir yang berhadapan dengan The Reds di sisa Premier League musim ini.

Setelah meladeni The Blues, Liverpool 'hanya' tinggal menghadapi Cardiff City, Huddersfield Town, Newcastle United dan Wolverhampton Wanderers.

(Baca lagi: Cetak 2 Gol dalam 3 Menit ke Gawang Chelsea, Liverpool Salip City)

Di klasemen sementara, Liverpool kini memimpin dengan selisih dua poin dari Manchester City, 85-83. Namun, memang City masih punya satu tabungan pertandingan lebih banyak ketimbang Liverpool. Andai, City menang di satu laga tersebut, The Citizens memimpin satu poin dari Liverpool dengan jumlah pertandingan yang sama.

Namun, jadwal sisa City lebih berat dari Liverpool. Pasukan asuhan Pep Guardiola masih harus berhadapan dengan dua tim berat, Tottenham Hotspur dan Manchester United. (adk/jpnn)

Klasemen sementara Premier League:
Cek Klasemen Sementara Premier League dan Jadwal Sisa Liverpool - City
Cek Klasemen Sementara Premier League dan Jadwal Sisa Liverpool - City
bwf

Jadwal sisa dua tim papan atas:
Liverpool
21 April: away vs Cardiff City
27 April: home vs Huddersfield Town
5 Mei: away vs Newcastle United
12 Mei: home vs Wolverhampton Wanderers

Manchester City
20 April: home vs Tottenham Hotspur
25 April: away vs Manchester United
28 April: away vs Burnley
4 Mei: home vs Leicester City
12 Mei: away vs Brighton & Hove Albion


Liverpool berjarak dua poin dengan Manchester City yang menempati posisi kedua klasemen sementara Premier League.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News