Cekcok Preman vs Perempuan, Kapolsek Percut Sei Tuan Kehilangan Jabatan
jpnn.com, JAKARTA - Ajun Komisaris Polisi (AKP) Janpiter Napitupulu dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek Percut Sei Tuan, Medan, Sumut.
AKP Janpiter dicopot dari jabatannya setelah menetapkan seorang perempuan pedagang di Pasar Gambir Percut Sei Tuan berinisial LG sebagai tersangka.
Pedagang inisial LG tersebut sebelumnya terlibat percekcokan dengan pria diduga preman berinisial BS yang juga ditetapkan sebagai tersangka.
Proses penyidikan dianggap tidak profesional sehingga Mabes Polri memutuskan memutasikan Janpiter Napitupulu menjadi perwira pelayanan di Mapolda Sumut.
Sedangkan Kanit Reskrim Percut Iptu Mambela Karokaro juga dicopot dari jabatannya dan dimutasi ke Mapolrestabes Medan.
"Saya sampaikan bahwa Kanit Reskrim telah ditarik dan menyusul Kapolsek Percut Sei Tuan saat ini sudah dimutasikan," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Polisi Ahmad Ramadhan saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (16/10).
Kombes Ramadhan menjelaskan mutasi itu tertuang dalam surat telegram kapolda Sumut. Janpiter digantikan Kompol Muhammad Agus Setiawan.
"Saat ini proses pemeriksaan oleh Bidang Propam Polda Sumut sedang berjalan," ujar Ramadhan.
Kapolsek Percut Sei Tuan Medan AKP Janpiter Napitupulu dan seorang anak buahnya dicopot dari jabatannya setelah merespons pengaduan pria diduga preman..
- KPPB Gelar Dunia Tanpa Luka, Meiline Tenardi Serukan Setop Kekerasan terhadap Perempuan
- Begini Cara ASABRI Merayakan Peran Perempuan
- Cerita Local Hero dari Badau, Berkontribusi pada Keluarga & Sekitar
- Peringatan HAKTP, KOPRI PB PMII Ajak Seluruh Masyarakat Cegah Kekerasan Seksual
- Gerebek Tempat Perjudian di Medan, Polda Sumut Sita Puluhan Mesin Dingdong
- Jaksa Gadungan Pemeras Pengusaha di Medan Ditangkap Kejati Sumut