Celana Dalam Si Cantik Asisten Bos XL Dibuang di Terminal
jpnn.com - JAKARTA - Direktorat Reskrimum Polda Metro Jaya mengumpulkan semua alat bukti pembunuhan si cantik asisten Bos PT XL Axiata Hayriantira alias Rian. Kemarin (7/8) polisi mengambil sejumlah barang bukti tambahan dan membahasnya dalam gelar perkara.
Barang-barang itu adalah celana dalam milik Rian, baju motif batik, bantal, seprai, sandal, dan tiga puntung rokok. Ya, sang pelaku, Andy Wahyudi yang tak lain adalah kekasih Rian telah megambil semua benda apa pun yang mengarah ke identitas korban.
Selanjutnya, semua benda milik Rian itu dibuang di halte Terminal Guntur di Garut. Hanya KTP korban yang masih disimpan karena digunakan untuk mengambil BPKB mobil.
Di salah satu puntung rokok, ada bekas lipstik korban. Barang bukti tersebut masih disimpan oleh Polres Garut.
"Kami masih menelusuri keterkaitan barang bukti ini dengan peristiwa pembunuhan tersebut. Siapa tahu, ada petunjuk yang memperkuat sangkaan kami," ucap Khrisna. (yuz/ano/mas)
JAKARTA - Direktorat Reskrimum Polda Metro Jaya mengumpulkan semua alat bukti pembunuhan si cantik asisten Bos PT XL Axiata Hayriantira alias Rian.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tenaga Honorer Korupsi Dana Desa, Kerugian Negara Mencapai Rp 433 Juta
- Brigjen Pol Faizal Rahmadani: Kejar, Tangkap Aske Mabel Hidup atau Mati
- 2 Tahun Berlalu, Kematian Iwan Boedi Masih Misteri, Polisi: Tantangan Berat
- Aipda Robig Didampingi 7 Kuasa Hukum, Ada Kata Kasihan Keluarga Korban dan Pelaku
- Kasus Agus Buntung Diduga Perkosa Mahasiswi, Ibunya Terlibat?
- Indekos di Jaksel Dijadikan Sarang Prostitusi, Wanita PSK Berusia 20 Tahun