Celana Jeans Ketat Makan Korban di Adelaide

Seorang wanita menjadi korban celana jeans ketat yang membuat peredaran darah di betisnya tersumbat sehingga ia pun terjatuh di sebuah taman di Adelaide. Korban harus merangkak mencari pertolongan.
Ahli neurologi pada Royal Adelaide Hospital, Thomas Kimber, kepada ABC Adelaide menjelaskan, wanita usia 35 tahun tersebut menyadari kakinya terasa lemah sebelum ia terjatuh dan tidak bisa berdiri kembali.
Prof. Kimber mengatakan, wanita ini seharian memang sibuk membantu keluarganya pindahan rumah. Namun menurut Prof. Kimber wanita itu adalah korban fesyen celana jeans yang ketat.
Seorang wanita yang mengenakan celana jeans ketat terjatuh di Adelaide.
"Hari itu dia mengenakan celana jeans ketat. Dia mengaku memang menyadari celananya itu agak ketat," tuturnya.
Prof. Kimber menambahkan, wanita itu seharian sibuk jongkok karena membantu keluarganya bersih-bersih karena mau pindah rumah.
"Dia menyadari kakinya makin lama makin terasa tidak nyaman namun dia mengabaikannya," katanya.
Seorang wanita menjadi korban celana jeans ketat yang membuat peredaran darah di betisnya tersumbat sehingga ia pun terjatuh di sebuah taman di Adelaide.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya