Celestial Ramadan Hadirkan Pastry Premium untuk Perayaan Berbagi

jpnn.com, JAKARTA - Tren hampers makanan sebagai hadiah Ramadan terus meningkat di Indonesia. Menurut survei Jakpat, 61% masyarakat lebih memilih hampers makanan untuk diberikan kepada kerabat, sejalan dengan pertumbuhan industri bakery yang stabil di angka 6–7% per tahun (Statista, 2024).
Melihat tren ini, Maison Pierre berkomitmen menghadirkan hampers yang tidak hanya lezat, tetapi juga merefleksikan nilai kebersamaan.
“Kami ingin menghadirkan lebih dari sekadar produk, tetapi juga pengalaman berbagi yang berkesan selama Ramadan," ujar Stephanus Christian Adi Prajitno, Marketing Communication Maison Pierre Boulangerie, dalam keterangannya, Senin (24/3).
Menyambut Idulfitri yang tinggal menghitung hari, Maison Pierre Boulangerie menghadirkan koleksi eksklusif bertajuk Celestial Ramadan.
"Koleksi Celestial Ramadan dirancang dengan perhatian pada detail dan kualitas terbaik, mencerminkan semangat berbagi dalam setiap sajian,” tutur Stephanus.
Rangkaian pastry premium dan hampers istimewa ini dirancang untuk memperkaya tradisi berbagi dengan keluarga dan kerabat.
Sebagai artisan bakery yang dikenal dengan bahan berkualitas tinggi, Maison Pierre menggabungkan inovasi dan keahlian dalam menciptakan kreasi spesial Ramadan.
Koleksi ini menawarkan berbagai pilihan pastry, seperti Croissant Moon Pistachio, Pink & Berry Danish, Craving for Cinnamon Bun, serta cake eksklusif Monaco dan Cranberry & Matcha yang cocok untuk menemani momen berbuka puasa hingga Lebaran.
Maison Pierre Boulangerie hadirkan koleksi Celestial Ramadan, suguhkan pastry premium untuk berbagi.
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen