Celine Evangelista Bantu Panti Sosial, Dipuji Berhati Mulia
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Celine Evangelista memperlihatkan kepedulian terhadap sesama.
Dia baru saja berbagi dan membantu para penghuni panti sosial.
Menurutnya, berbagi merupakan salah satu cara agar disayangi oleh sang pencipta.
"Berbagi setiap kebaikan yang kita miliki adalah cara termudah untuk disayangi oleh sesama manusia maupun oleh tuhan," ungkap Celine Evangelista melalui akun miliknya di Instagram, Sabtu (13/11).
Mantan istri Stefan William itu menyertakan foto saat dirinya berbagi di panti sosial.
Celine Evangelista ternyata mendatangi panji sosial yang berlokasi di Bandung.
"Terima kasih Panti Sosial Budi Pertiwi Bandung," sambung perempuan 29 tahun itu.
Kebaikan Celine Evangelista yang berbagi dengan penghuni panti sosial spontan menuai pujian dari netizen.
Mantan istri Stefan William, Celine Evangelista berbagi dengan penghuni panti sosial.
- 3 Berita Artis Terheboh: Stefan Tutupi Penyebab Perceraian, Paula Memberi Respons
- Ini Alasan Stefan William Rahasiakan Penyebab Cerai dari Celine Evangelista
- Celine Evangelista Bahas Sakit Hati yang Pernah Dialami
- Setelah Sindir Stefan William, Celine Evangelista Curhat Soal Sakit Hati
- Jawaban Stefan William Setelah Disinggung oleh Celine Evangelista
- 3 Berita Artis Terheboh: Stefan William Sengaja Sembunyikan Pernikahan, Ruben Onsu Marah