Celine: Kelapa Gading, Pulomas Enggak Pernah Banjir Lagi Waktu Sama Pak Ahok, Tetapi Sekarang..

jpnn.com, JAKARTA - Celine Evangelista menyampaikan keluhannya terkait banjir yang melanda rumahnya, pada Rabu (1/1) lalu.
Istri Stefan Wiliam ini juga membandingkan kinerja Gubernur Jakarta saat ini yakni Anies Baswedan dengan pendahulunya, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.
Meski tak menyebutkan nama Anies dalam unggahan Insta Story-nya, Kamis (2/1), namun arah tulisannya sangat jelas menyindir dan menagih janji Anies saat kampanye.
“Gimana ini banjirnya? Kok airnya enggak nyerap ke tanah? Enggak masuk ke tanah sepert kata bapak gubernur waktu pidato pemilihan gubernur dulu ya? wah mustad nih banjir,” bebernya.
Celine juga menilai saat Ahok menjadi gubernur bisa menyurutkan banjir dalam dua jam dan lebih cepat mengantisipasiny. Karena itulah, dia memuji Ahok.
“Dulu lebih better ya menurut gue, sebelum banjir mulai udah siap duluan Pak Ahok. Begitu banjir, dua jam kemudian langsung surut,” ungkapnya.
“Dan, terutama di Kelapa Gading Pulomas enggak pernah banjir lagi waktu sama Pak Ahok. Tapi sekarang, hmm mulai banjir lagi guyss,” imbuh Celine.(chi/jpnn)
VIDEO: Banjir Parah Sepanjang Sejarah
Celine Evangelista membandingkan kinerja Gubernur Jakarta saat ini yakni Anies Baswedan dengan pendahulunya, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.
Redaktur & Reporter : Yessy
- IKA UII Bantu Pemprov DKI Tangani Korban Banjir Jakarta
- Cegah Hujan Deras, Modifikasi Cuaca di Jakarta Bakal Dipercepat
- Tinjau Banjir Naik Helikopter, Gubernur Pramono: Bukan untuk Gagah-gagahan
- Curhat Baim Wong Setelah Rumah Miliknya Terendam Banjir
- BPJS Ketenagakerjaan dan Pemprov DKI Jakarta Salurkan Bantuan Bagi Pengungsi Banjir
- Datangi Pengungsian, Kaesang Dengarkan Curhat Korban Banjir