Cengeng! Gagal Juara, Rossi Mau Nangis

jpnn.com - MISANO – Valentino Rossi mengaku menyesal karena tak bisa mengunci kemenangan pada balapan MotoGP seri San Marino. Jagoan Movistar Yamaha itu hanya bisa finish di posisi kelima.
Padahal, Rossi sebenarnya berpeluang menang jika mampu menerapkan strategi yang tepat. Namun, keputusannya mengganti motor jelang balapan berakhir ternyata berujung petaka.
“Setelah saya mengganti ban lagi, saya finish di posisi kelima. Tentu saja saya ingin menangis. Saya berharap mendapatkan hasil lebih baik,” terang Rossi di laman Crash, Minggu (13/9).
Meski begitu, Rossi masih mendapatkan hiburan setelah Jorge Lorenzo mengalami crash. Rossi kini makin kokoh di puncak klasemen dengan keunggulan 23 poin atas Lorenzo.
“Di sisi lain, dengan crash yang dialami Lorenzo, saya bisa memperpanjang keunggulan. Itu hal yang paling penting,” tegas Rossi. (jos/jpnn)
MISANO – Valentino Rossi mengaku menyesal karena tak bisa mengunci kemenangan pada balapan MotoGP seri San Marino. Jagoan Movistar Yamaha itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya
- Adies Dukung Naturalisasi Pesepakbola, tetapi Ingin ke Depan Produk Lokal Jadi Andalan
- Puasa Kemenangan Persija Putus, Carlos Pena Ucap Syukur
- Thierry Henry Yakin Arsenal Bisa Menjadi Juara Liga Champions
- Persib Libas Persik, Bojan Hodak Enggan Terlena
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu