CEO AirAsia Tony Fernandes Berangkat ke Surabaya
jpnn.com - JAKARTA - Chief Executive Officer AirAsia, Tony Fernandes langsung meluncur ke Surabaya. Hal ini ia lakukan menyusul terjadinya hilang kontak pesawat AirAsia nomor penerbangan QZ8501 dengan rute Surabaya-Singapura.
"On my way to Surabaya where most of the passangers are from as with my Indonesian management. Providing information as we get it," tulis Tony dalam akun Twitternya @tonyfernandes, Minggu (28/12).
Dalam akunnya, Tonny menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah Indonesia, Singapura, dan Malaysia yang ikut membantu melakukan pencarian. Ia pun berharap tim penyelamat bisa menemukan para penumpang dan awak pesawat tersebut.
"My only thought are with the passangers and my crew. We put our hope ini the SAR operation and thank the Indonesia, Singapore and Malaysian governments," ucap Tony.
Dalam pesawat itu, terdapat 155 penumpang yang terdiri diri 149 warga Indonesia, satu warga Singapura, satu warga Inggris, satu warga Malaysia, dan tiga warga Korea Selatan. (gil/jpnn)
JAKARTA - Chief Executive Officer AirAsia, Tony Fernandes langsung meluncur ke Surabaya. Hal ini ia lakukan menyusul terjadinya hilang kontak pesawat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial