CEO City: Publik tak Akan Menyukai Van Gaal

jpnn.com - MANCHESTER- Kabar mengenai peluang Louis Van Gaal menjadi pelatih Manchester United mengusik sang tetangga Manchester City. Tim berjuluk The Citizens itupun langsung bereaksi.
CEO City, Ferran Soriano mengatakan, Van Gaal adalah sosok yang sulit dipahami. Hal itu dianggap sebagai kerugian besar bagi MU. Pasalnya, internal MU diyakini tak akan menyukai Van Gaal.
Soriano tak asal ucap. Pasalnya, dia pernah bekerja sama dengan pelatih timnas Belanda itu ketika masih di Barcelona pada musim 2002/2003 silam. Bagi Soriano, Van Gaal memiliki perangai yang buruk.
“Dia memiliki kebiasaan untuk mencari musuh di manapun berada. Van Gaal adalah pelatih bagus. Namun, karakternya sangat sulit,” terang Soriano di laman Soccernet, Jumat (2/5).
Hanya saja, banyak pihak menilai hal itu sebagai ketakutan City pada Van Gaal. Sebab, Van Gaal selama ini dikenal sebagai pelatih yang sukses memberikan gelar bagi tim yang diasuhnya.
“Dia memang sosok yang tangguh. Orang-orang tak akan menyukainya. Namun, dia sering memberi gelar juara. Dia adalah pelatih bagus di beberapa klub,” tegas Soriano. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Kabar mengenai peluang Louis Van Gaal menjadi pelatih Manchester United mengusik sang tetangga Manchester City. Tim berjuluk The Citizens
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025