Cerai dengan Maverick Vinales, Yamaha Angkut Franco Morbidelli

Cerai dengan Maverick Vinales, Yamaha Angkut Franco Morbidelli
Franco Morbidelli. Foto: diambil dari motogpcom

Dengan kontrak berdurasi setidaknya dua tahun mendatang sebagai pebalap pabrikan, Morbidelli akan mendapatkan dukungan penuh dari Yamaha.

Managing director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis sejatinya berniat mempromosikan Morbidelli ke tim pabrikan mulai 2022.

Namun, di tengah musim Yamaha dan Maverick Vinales resmi memutuskan perceraian mereka lebih awal, dari rencana semula di akhir musim. Alhasil, tersisa satu kursi kosong  di tim pabrikan.

Hubungan Yamaha dan Vinales makin keruh akibat ulah sang pembalap Spanyol yang diduga mencoba merusak mesin motornya akibat frustasi tampil buruk di Austria.

"Menyusul perubahan line-up pembalap di tengah musim, kami memiliki kesempatan untuk meng-upgrade dia (Morbidelli) lebih dini. Kami akan menggunakan sisa musim 2021 untuk membuat dia nyaman di tim dan di atas motor," kata Jarvis.(antara/jpnn)

Franco Morbidelli resmi meninggalkan Petronas Yamaha SRT menuju Factory Monster Yamaha untuk mengisi slot yang ditinggalkan Maverick Vinales.


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News