CERDAS! Bek Mungil Inter Milan Tolak Rayuan MU

jpnn.com - MILAN – Kesetiaan Yuto Nagatomo pada Inter Milan patut diacungi jempol. Bek mungil asal Jepang itu tetap memilih Inter meski mendapat banyak tawaran dari beberapa klub beken Eropa.
Salah satu yang mengincar Nagatomo ialah Manchester United. Tapi, Nagatomo ternyata lebih kesengsem pada proyek yang saat ini tengah dijalankan Inter.
“Memang benar saya menolak Manchester United. Sebab, saya ingin bertahan di sini dengan teman-teman dan staf. Mereka seperti keluarga sendiri. Saya ingin bertahan di Inter,” kata Nagatomo di laman Mediaset Premium, Sabtu (12/3).
“Perpanjangan kontrak saya? Saya berharap mendapatkannya. Kami sedang membicarakan hal itu. Kabar bagus akan datang sesegera mungkin,” tegas mantan bek Cesena itu. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?