Cerdas! Polda Metro Punya Solusi Antisipasi Jakmania vs Bobotoh

Cerdas! Polda Metro Punya Solusi Antisipasi Jakmania vs Bobotoh
Kapolda Metro Jaya, Moechgiyarto (tengah) saat berada di kerumunan aksi demonstrasi sopir taksi beberapa waktu lalu. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Perhelatan akbar Piala Bhayangkara bakal mencapai puncaknya, Minggu (3/4) nanti. Dua tim raksasa di Tanah Air, bakal bentrok, Persib Bandung versus Arema Cronus di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Dengan melajunya Persib ke GBK, otomatis akan membawa suporter Persib Bandung yang biasa disebut bobotoh, ke kandang Jakmania, Jakarta. Dendam klasik di antara mereka tak bisa dipisahkan dengan sejarah panjang sepak bola Indonesia.

Menanggapi itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Moechgiyarto mengimbau, agar Jakmania tidak datang ke stadion GBK saat perhelatan akbar itu bergulir. Sebab, menurutnya, kedatangan Jakmania bisa memicu gesekan dengan musuh bebuyutannya.

"Saya imbau Jakmania tidak perlu nonton ke GBK cukup dia nobar (nonton bareng)," kata Moechgiyarto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (1/4).

Solusinya, setiap kantor kepolisian resort metropolitan (Polrestro) akan mengadakan acara nobar yang dikhususkan untuk Jakmania.

"Saya sudah sampaikan pada jajaran kasatwil untuk siapkan nonton bareng di wilayahnya masing-masing untuk mengurangi tadi (gesekan)," terang dia.

"Dan saya sampaikan juga ke Kapolres kalau perlu dibuat door prize untuk menimbulkan simpati. Mungkin dia menjadi tertarik. Hadiahnya yang ringan dan menyenangkan," tandas bekas Kapolda Jawa Barat ini. (mg4/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News