Cerita Arief Yahya soal Aktivitasnya Menikmati Purnatugas
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata Kabinet Kerja Arief Yahya kini sedang menikmati masa purnatugas. Peraih The Best Marketing Minister Tourism of ASEAN dari MarkPlus itu mengaku lebih banyak pelesiran dan berkumpul bareng keluarga.
“Masih menikmati masa purna tugas, berkumpul bersama keluarga dan piknik-piknik,” ujar Arief.
Mantan direktur utama PT Telkom itu juga sering mengunjungi Bandung. Saat berada di kota berjuluk Paris van Jawa itu Arief biasanya melakukan trekking, berjalan-jalan di kebun, serta menikmati alam.
Adapun saat di Jakarta, tokoh kelahiran 2 April 1961 itu bercengkerama dengan anak-anak dan cucunya. “Menikmati kuliner, olahraga, dan aktivitas bersama keluarga,” jelas dia.
Bagi Arief, sebenarnya saat-saat ini menjadi momen pertama kali dalam sejarah hidupnya terbebas dari target. Sejak berkarier di Telkom, alumnus Institut Teknologi Bandung (ITB) itu selalu lembur untuk mencapai target.
Apakah Arief tak shocked lantaran kini aktivitasnya tak seperti sebelumnya yang superpadat dengan agenda yang ketat luar biasa? Pria asal Banyuwangi itu justru mengaku bersyukur.
“Orang Jawa itu punya sifat ikhlas yang sering disebut sumeleh, bersyukur dengan apa yang ada. Nikmat dan anugerah Allah SWT itu tak terhitung jumlahnya,” tuturnya.(nis/jpnn)
Menteri Pariwisata Kabinet Kerja Arief Yahya kini sedang menikmati masa purnatugas dengan banyak pelesiran dan berkumpul bersama keluarga.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Literasi Keuangan dan Bisnis DPUP 2024 Cegah dari Pinjol Ilegal dan Judol
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Kemenparekraf Dukung Desa Wisata Naik Kelas lewat Peningkatan Literasi Keuangan
- Kemenparekraf Kucurkan Bantuan untuk 24 Desa Wisata di 12 Provinsi
- Konsorsium Perguruan Tinggi Vokasi Mulai Dilibatkan Dalam Penyusunan Rencana Pembangunan Daerah
- 1.000 Penari Rejang Renteng Meriahkan Pembukaan Nusa Penida Festival 2024