Cerita Beto Goncalves Selama Jadi Kapten Madura United Musim Ini

jpnn.com, JAKARTA - Beto Goncalves mengaku senang menjadi pemimpin dan mentor untuk pemain-pemain muda Madura United.
Ia juga mengaku merasa terhormat ditunjuk sebagai kapten Madura United selama Liga 1 Indonesia musim ini.
"Mereka senang dan menghormati saya karena saya bisa menjadi pendengar dan bisa bantu tim dengan attitude yang saya miliki," kata Beto dalam laman Liga Indonesia, Senin.
Pemain naturalisasi asal Brasil itu menduga keputusan pelatih Fabio Lefundes menunjuknya sebagai kapten bukan hanya karena faktor usia dan pengalaman.
Beto menilai postur tubuhnya turut menjadi pertimbangan Lefundes dan tim pelatih Madura United untuk mendaulatnya sebagai kapten.
"Kadang-kadang kapten harus punya postur dan harus memimpin yang muda mungkin itu salah satu fungsi saya di Madura United," ujar Beto.
Musim ini Beto sudah 16 kali bertanding untuk menyumbangkan tiga gol dan empat assist yang membawa Madura United berada pada posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan 33 poin dari 17 pertandingan.(antara/jpnn)
Beto Goncalves mengaku senang menjadi pemimpin dan mentor untuk pemain-pemain muda Madura United.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- Persib Ditahan Imbang Borneo FC, Bojan Hodak Soroti Hal Ini
- Persib Andalkan Pemain Muda Demi Hadapi Borneo FC di Stadion Segiri