Cerita Dahlan dan Rakijan, Penjual Bubur Ayam dan Ketoprak di Rumah Lembang
jpnn.com - RUMAH Lembang selalu ramai. 'Pos Komando' timses pasangan Basuki Purnama (Ahok) dan Djarot Hidayat itu diserbu warga yang ingin melihat dan mengadu kepada Ahok.
Para warga yang datang bisa mendapatkan makanan gratis, berupa bubur ayam dan ketoprak. Di Rumah Lembang terdapat dua penjual bubur ayam dan seorang penjual ketoprak.
Dahlan (66), penjual bubur, menyatakan, para warga yang hadir cukup menukarkan kupon untuk mendapatkan bubur secara cuma-cuma. "Gratis, asal bawa kupon," kata Dahlan di Rumah Lembang.
Dahlan biasanya menyiapkan bubur untuk 100 orang. Pasalnya, pengurus Rumah Lembang menyediakan sebanyak 100 kupon. Dia mengatakan, jika warga tidak memiliki kupon, mereka bisa membeli bubur dengan harga Rp 10 ribu.
Dahlan menjajakan bubur ayamnya di Rumah Lembang karena mendapat tawaran. Dia biasanya datang sekitar pukul 07.00 WIB. "Di Rumah Lembang setiap Senin-Jumat. Kalau Sabtu-Minggu jualan di Jalan Tanjung," ucap Dahlan.
Menurut Dahlan, pendapatan yang dia terima ketika berjualan di Rumah Lembang lumayan banyak. Hal ini jauh berbeda dibandingkan ketika berjualan di jalan.
"Kalau di sini (Rumah Lembang) bisa mendapat sekitar Rp 500 ribu. Kalau di jalan kan enggak tentu," tutur Dahlan.
Hal senada disampaikan oleh Rakijan (37), penjual ketoprak. Pria yang biasanya berjualan di Sunda Kelapa ini mengaku mendapatkan tawaran untuk menjajakan dagangannya di Rumah Lembang.
RUMAH Lembang selalu ramai. 'Pos Komando' timses pasangan Basuki Purnama (Ahok) dan Djarot Hidayat itu diserbu warga yang ingin melihat
- Ke Pasar Klitikan Solo, Kaesang Kampanyekan Respati Ardi - Astrid Widayani
- Pilkada 2024: Kaesang Ajak Anak Muda Semarang Coblos Ahmad Luthfi dan Yoyok Sukawi
- Ratusan Orang di Klaten Deklarasikan Gerakan Jateng Muda
- Elektabilitas Pramono-Rano Karno Tinggi di Semua Wilayah Jakarta
- Menjelang Pemungutan Suara, Bawaslu Minta Pengawas Pilkada 2024 Bikin LHP Secara Detail
- Ahmed Zaki Iskandar Minta Kader Golkar Bekerja Keras Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono