Cerita Kekasih & Ibunda Brigadir J, Soal Curhat Ada Masalah hingga Pernikahan Dibiayai Ferdy Sambo
Sebagaimana dilaporkan polisi pada Senin 11 Juli 2022 lalu, Brigadir J tewas pada pukul 17.00 WIB, dengan posisi jasad berada di bawah tangga.
Artinya mereka sempat berkomunikasi selama 17 menit sebelum Brigadir J dikabarkan tewas dalam insiden berdarah tersebut.
Vera menceritakan soal agenda pernikahan dia dan Brigadir J yang sudah dibuat. Seharusnya mereka menikah tujuh bulan lagi dari sekarang.
"Iya rencananya mau menikah, tujuh bulan lagi rencananya," ujar Vera.
Menurut Vera, sosok Brigadir J merupakan pribadi yang penyayang dan sangat sopan.
"Selama saya kenal, dia adalah orang yang baik dan penyayang, sangat sopan sekali," kata Vera Simanjuntak.
Menurut pengakuan Ibunda Brigadir J, Rosti Simanjuntak, rencana sakral atau pernikahan tersebut memang sudah ada pembicaraan.
Bahkan Irjen Ferdy Sambo disebut menawarkan diri yang akan menikahkan Brigadir J dengan pacarnya, Vera Simanjuntak.
Vera Simanjuntak, kekasih Brigadir J angkat suara setelah menjalani pemeriksaan yang kedua selama 6 jam di Mapolda Jambi, Minggu (24/7/2022)
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini