Cerita Mengharukan, Ayah Rela Mati Selamatkan Putrinya Dalam Pelukan

jpnn.com - CIANJUR - Proses evakuasi korban tertimbun reruntuhan bangunan Hotel Club Bali di Cipanas, Cianjur, Rabu (9/3) begitu mengharukan. Doa-doa terus mengiringi proses evakuasi Natasya, 7, salah seorang dari 11 korban yang tertimbun.
Sebelum insiden, Natasya terlelap dalam tidurnya di kamar 124. Di kamar itu dia tidur bersama keluarganya yang ikut tertimbun material longsoran.
Para petugas berhati-hati untuk menyelamatkan Natasya.
Sekitar 15 jam berlalu, akhirnya petugas berhasil mengevakuasinya dari puing-puing bangunan yang berdiri di samping tebing bertanah merah di kawasan Kota Bunga, Bululawang, Cipanas, tersebut.
Keluarga yang berada di sekitar lokasi tampak penuh haru. "Tuhan, selamatkan dia. Jangan sampai ada yang cacat sedikit pun," ujar salah seorang anggota keluarga sambil menunjuk-nunjuk ke arah pintu evakuasi.
Semakin lama, proses evakuasi kian penuh haru. Iringan doa semakin terdengar.
Natasya akhirnya ditemukan dan berhasil keluar dari reruntuhan bersama para petugas. Iringan doa keluarga semakin menggema. "Good girl, Natasya!" ujar perempuan yang sama, namun enggan ditanyai jati dirinya itu.
Natasya diangkat dengan menggunakan tandu dalam keadaan diinfus dan kakinya dibalut perban. Dia mengalami luka parah di kaki. Dia langsung dibawa ke RSUD Cimacan Cipanas.
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus