Cerita Penyidik KPK yang Ikut OTT, Menyebut Sejumlah Kasus Besar

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Wadah Pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (WP KPK) Yudi Purnomo menyebutkan sejumlah kasus besar yang pernah ditanganinya selama menjadi penyidik KPK.
Mengawali perjalanan kariernya di KPK di bagian pencegahan, Yudi mulai menjadi seorang penyidik di usia 30 tahun di era kepemimpinan Ketua KPK Abraham Samad.
Saat itu, Yudi mengaku langsung menangani kasus besar saat baru menjadi penyidik KPK.
"Kasus pertama yang saya tangani itu, yang sedang ramai-ramainya saat itu yaitu kasus Bank Century," kata Yudi dalam podcast JPNN.com.
Yudi merasa bersyukur karena mampu menuntaskan kasus Bank Century bersama penyidik lainnya dengan bimbingan dari senior dan kepala satuan tugas (Kasatgas).
"Ini saya kadang-kadang dalam hati (merasa, red) wah luar biasa, saat pertama kali jadi penyidik," ujar Yudi.
Selain memeriksa saksi, lanjut Yudi, dia juga bertanggung jawab terhadap ribuan barang bukti dalam kasus Bank Century.
Dia mengenang masa penyidikan kasus itu yang terjadi sekitar satu tahun.
Ketua WP KPK Yudi Purnomo cerita soal OTT KPK, menyebutkan sejumlah kasus besar yang pernah ditanganinya selama menjadi penyidik di KPK.
- Mantan Penyidik KPK yang Dijuluki Raja OTT Dilantik Jadi Deputi di BPH
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Novel Baswedan Dampingi Rossa Purbo yang Digugat Mantan Terpidana Kasus Suap Harun Masiku
- Penampakan Uang Korupsi Oknum DPRD OKU yang Disita KPK