Cerita Pidi Baiq Mencoba Jadi Pelukis Gegara Pandemi Covid-19

Puluhan karya seni lukis ini berasal dari tujuh musikus yaitu, Kiki Soelaeman (Tribute), Aldhiella Hamidah, Agus Sukarnadiputra Azis (Agus Azis), Ammy C Kurniawan, Budi Dalton, Muhammad Bisma Wibisana, dan Pidi Baiq.
"Jadi, mereka punya talenta lain yang harus diangkat dan menginspirasi bahwa biasanya mereka, kan, enggak percaya diri, tetapi setelah dilihat hasilnya ternyata bagus. Sampai sekarang sudah ada lukisan yang dijual," kata Heni.
Salah satu seniman Bandung Erland Effendy mengatakan ide ini tercetus ketika banyak musisi melukis, tetapi tidak pernah ditampilkan di mana pun.
Berawal dari obrolan santai sesama musikus lainnya, Erland mengajak para musisi lain yang selama ini rajin melukis untuk berani berpameran dan dilihat masyarakat.
"Selama ini banyak pemusik yang senang melukis dan kami coba menonjolkan karya seni ini," kata Erland. (mcr27/jpnn)
Lukisan yang dibuat Pidi Baiq menggunakan bolpoin ini memperlihatkan sebuah gambar pegunungan dan perkebunan yang dipenuhi dengan potongan bambu
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Pelaku Pencurian Identitas di Kota Bandung Ditangkap Polisi, Motifnya Bikin Geleng Kepala
- Lemhannas RI Gelar Studi Strategis di Jawa Barat untuk Perkuat Ketahanan Nasional
- Duit Habis Dipakai Judol, Pria di Bandung Pura-Pura Jadi Korban Begal, Bikin Gaduh
- Perhutani Bakal Sanksi Tegas Tempat Wisata Alam yang Melanggar Aturan
- Bentrokan Warga di Sukahaji, Wali Kota Farhan: Hormati Proses Hukum
- Pria di Bandung Nyaris Tewas Gara-Gara Jadi Korban Pengeroyokan Salah Sasaran