Cerita Rossa yang Mendadak Lemas Lalu Pingsan
jpnn.com - ROSSA akhirnya tumbang juga. Kesehatan pemilik hit Tegar itu pada Sabtu lalu (7/3) drop sehingga dia tak bisa menunaikan kewajibannya.
Sedianya, ibu Rizky Langit Ramadan tersebut menghadiri grand opening The Cove di kawasan
Kemang, Jakarta Selatan.
Namun, dalam event itu, hanya Gemma, manajer Rossa, yang mewakili. ”Teteh (Rossa, Red) terkena bakteri. Saya pikir, dia sakit punggung. Pas saya tungguin, ternyata dia lemas, lalu pingsan. Katanya, kaliumnya rendah. Kata dokter sih, dia kekurangan kalium. Saya juga kurang tahu,” kata Gemma.
Gemma menuturkan bahwa Rossa sakit karena pekerjaannya yang sangat padat. Kesibukan sebagai penyanyi papan atas membuat perempuan berdarah Sunda itu kecapekan.
”Faktor kelelahan mungkin, ya. Kalau Ocha dikasih libur, saya yang pusing. Mungkin, ketika menjalani aktivitas, dia kurang fit sehingga ada bakteri atau virus yang masuk (ke tubuh Rossa, Red),” paparnya.
Gemma menjelaskan bahwa Rossa sedang dirawat di Rumah Sakit Brawijaya. ”Sekitar 45 menit dia tidur. Lemas banget. Nggak tahu, kayak lemas kecapekan,” ungkapnya.
Sebelum sakit, ternyata Rossa pernah terjatuh di sebuah pusat perbelanjaan. Bahkan, ketika manggung di kafe, Rossa terpeleset sehingga jatuh.
”Punggungnya memang dalam tahap pengobatan. Nanti 13 Maret mau checkup ke Singapura,” imbuh Gemma. (apa/uta/opi/awa/jpnn)
ROSSA akhirnya tumbang juga. Kesehatan pemilik hit Tegar itu pada Sabtu lalu (7/3) drop sehingga dia tak bisa menunaikan kewajibannya. Sedianya,
- Rizky Febian Bersyukur Bisa Bawa Mahalini untuk Umrah Pertama Kali
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- Nikita Mirzani Akhirnya Sampaikan Pesan Mengharukan untuk Lolly
- Bank Mandiri Hadirkan Konser Super Diva di Indonesia Arena GBK
- Bersama Lego, Serial Animasi Bluey Hadirkan Set Mainan