Cerita Soal Penangkapan, Saipul Jamil Semula Mengira Dibegal

"Saya lari ke kampung, sebenarnya bukan lari ke kampung, tetapi mencari kantor polisi, tiba-tiba yang nyetir itu kok dialihkan ke kampung, 'kok lu ke kampung si, kan, kantor polisi', sudah begitu sampai ketemu warga saya teriak, 'wah saya dibegal tolong bantu saya'," tutur Saipul Jamil.
Dia masih berpikir dirinya akan dibegal hingga akhirnya sekelompok orang tersebut memang benar membawanya dan sang asisten ke kantor polisi.
"Saya telah berburuk sangka saya pikir bukan polisi. Tahu-tahunya polisi beneran. Mereka pun sudah memaafkan ya pak, kami tidak ada ganjal di hati," ucap Saipul Jamil.
Sebelumnya, Saipul Jamil bersyukur akhirnya dipulangkan oleh polisi setelah sempat ditahan karena dugaan kasus narkoba.
Berdasarkan hasil tes urine dan rambut, adik Samsul Hidayatullah ini tidak terbukti mengonsumsi barang haram.(mcr7/jpnn)
Pedangdut Saipul Jamil sempat mengira dirinya akan dibegal saat mobilnya diikuti oleh sekelompok orang.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Begal Bawa Senjata Api dan Parang Ditembak Petugas Polda Sumut
- 2 Pembegal Polisi di Bekasi Ini Ditangkap
- Waspada Begal Motor Modus Tabrakan, ABS Jadi Korban
- Prancis Apresiasi Polres Tanjung Priok Tangkap Pelaku Pembegalan Warganya
- Mengaku Korban Begal, Pria di Sukabumi Bawa Kabur Uang Perusahaan Rp 504 Juta