Cerita Sutradara Kado 'Kerasukan' di Venice Film Festival

Cerita Sutradara Kado 'Kerasukan' di Venice Film Festival
Film Kado dengan sutradara Aditya Ahmad. Foto: Twitter

Dari VIFF, Kado atau dalam bahasa Inggris berjudul A Gift melaju ke beberapa festival berikutnya. Kemarin (21/9) Adit berangkat ke Vladivostok, Rusia, untuk mengikuti kompetisi Pacific Meridian International Film Festival. Film Kado akan diputar di sana pada 24 September.

Awal Oktober, rencananya Kado ditampilkan di Busan International Film Festival, sekaligus menjadi premiere untuk Asia.

Sejatinya film Kado terlahir setelah Adit mengalami momen galau. Seperti yang disampaikan Mira Lesmana, produser Miles Films. ”Adit ini multitalenta, karyanya bagus, tapi dia selalu mempertanyakan,” papar Mira.

Contohnya saat Adit mengatakan, ”Jangan-jangan saya nggak ditakdirkan di dunia film. Saya mau berlayar aja,” ujarnya. Mira langsung merespons. ”Enggak Dit, coba bikin satu film lagi untuk menjawab pertanyaanmu itu,” sahut Mira. Hasilnya, lahirlah Kado. (nor/c17/nda)

Film Kado mengantarkan Aditya Ahmad meraih sukses di Venice International Film Festival (VIFF) 2018 sebagai film pendek terbaik


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News