Cerita Zee JKT48 soal Kesibukannya Menjelang Akhir Tahun

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi sekaligus aktris Zee JKT48 akan disibukkan dengan kegiatan grupnya menjelang akhir tahun.
Pemilik nama asli Azizi Shafaa Asadel ini mengatakan bahwa dirinya memang akan fokus pada proyek JKT48.
"Di akhir tahun JKT48 punya banyak proyek, seperti konser, penampilan off air, segala macam,” kata Zee JKT48 di Jakarta, Rabu (27/12).
Biasanya, lanjut Zee, dia akan berlibur bareng keluarga setelah aktivitas grup JKT48 selesai.
"Libur pasti punya, setelah ini (tampil bareng JKT48). Biasanya pas tahun baru," tuturnya.
Zee JKT48 berharap 2024 menjadi tahun yang baik untuk kehidupan dan kariernya.
“Tetap menjadi diri sendiri. Berubah untuk lebih baik,” kata Zee.
Dia juga berharap film Ancika 1995 yang dibintangi bersama Arbani Yasiz, bisa memuaskan penonton.
Penyanyi sekaligus aktris Zee JKT48 akan disibukkan dengan kegiatan grupnya menjelang akhir tahun.
- Lakoni Banyak Adegan Menangis Dalam Film Norma: Antara Mertua dan Menantu, Tissa Biani Cerita Begini
- Asri Welas Syok Beradegan Ranjang dengan Banyak Pria
- Rayakan Momen Kebersamaan Ramadan, F&B ID Bagikan Lebih dari 1.000 Cup Chatime
- Bioskop Baru di BSD City, Bisa Nonton Film hingga Swafoto Bareng Artis Favorit
- Heboh Ifan Seventeen Jadi Direktur Utama, PFN Beri Penjelasan
- Bakal Gelar Konser 'Here I Am', Rossa Gandeng JKT48 Hingga Bernadya