Ceritalah, Terus Berlanjut!
Jumat, 01 Maret 2013 – 18:27 WIB

Ceritalah, Terus Berlanjut!
Semua hal yang saya ceritakan di atas tidak lain adalah berkaitan dengan selesainya syuting episode ke 13 Ceritalah Malaysia. Ceritalah Malaysia menjadi bagian dari program televisi yang ditayangkan khusus hingga Pemilu Malaysia menjelang. Saya mencoba untuk mengubah bentuk kolom saya, yang semula berupa tulisan yang sedang anda baca saat ini menjadi bergerak dengan visualisasi.
Proses produksi yang berpacu dengan waktu (meskipun dalam sejarahnya, pemilu ini telah seringkali ditunda), ada sensasi gila-gilaan atas semua usaha yang dilakukan dari awal hingga akhir.
Meski begitu, saya sempat membawa kemana-mana satu pertanyaan yang belum terjawab dalam kepala saya: apakah narasi orang-orang Malaysia - dari aristokrat, kalangan elite-bawah dan orang Malaysia asli – memiliki keterkaitan dengan belahan dunia lain yang pernah saya sentuh?
Pertanyaan itu lagi-lagi masih tersimpan, sembari saya merasakan seluruh rangkain proses yang cukup menegangkan. Bercerita di televisi menuntut pendekatan yang berbeda dari apa yang biasa saya lakukan.