Cermin Texas

Oleh: Dahlan Iskan

Cermin Texas
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com

Negara bagian di Amerika bisa membuat peraturan sendiri. Aturan di satu negara bagian tidak sama dengan lainnya. Di Amerika kedaulatan negara bagian memang lebih kuat dari pusat. Itu karena sebelum ada Amerika Serikat negara-negara bagian sudah eksis lebih dulu.

Di Texas ada aturan gaji anggota DPRD: USD 600/bulan. Atau sekitar Rp 10 juta. Tidak ada uang sidang. Angka itu begitu kecilnya dibanding di Indonesia.

Apalagi kalau dilihat dari segi kemampuan keuangan Texas. Hanya kalau ada sidang khusus, atas permintaan gubernur, mereka mendapat uang sidang: USD 220/hari, sekitar Rp 3 juta.

Rasanya banyak anggota DPRD di Indonesia yang tidak mau kalau ditawari menjadi anggota DPRD di Texas. (*)

Trump memang masih menang di Texas, tetapi selisihnya, dengan Joe Biden, tinggal enam persen.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News