Cetak 5 Ribu Pemuda Duta Budaya
Cegah Konflik Masyarakat yang Marak
Sabtu, 03 November 2012 – 09:03 WIB
JAKARTA - Maraknya konflik masyarakat yang muncul belakangan ini, disinyalir menjadi gejala mulai lunturnya pelestarian perilaku yang menjadi budaya bangsa. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bakal mencetak 5.000 pemuda duta budaya untuk menjaga keharmonisan bermasyarakat.
Wamendikbud Bidang Kebudayaan Wiendu Nuryati mengamati jika upaya pelestarian budaya, terutama soal perilaku, saat ini perlu disegarkan. "Saya merasakan jika pelestarian budaya berat dan hanya dilakukan oleh orang-orang tua. Perlu disegarkan," katanya di Jakarta, Jumat (2/11).
Baca Juga:
Menurutnya pelestarian budaya yang dijalankan generasi senior tetap terus dilanjutkan. Sementara itu Kemendikbud mendorong adanya regenerasi dengan pencetakan pemuda-pemuda duta kebudayaan.
Dia menjelaskan jika pencetakan 5.000 pemuda duta budaya ini sekaligus dikebut saat Kongres Kebudayaan Pemuda Indonesia (KKPI) di Jakarta pekan depan. Selama mengikuti acara ini mereka akan ditatar soal pelestarian kebudayaan.
JAKARTA - Maraknya konflik masyarakat yang muncul belakangan ini, disinyalir menjadi gejala mulai lunturnya pelestarian perilaku yang menjadi budaya
BERITA TERKAIT
- Lemkapi Acungi Jempol Sikap Dirlantas Polda Metro Jaya Minta Maaf Anak Buah Arogan
- Pakar Sebut Penetapan Tersangka Tom Lembong Prematur, Tidak Sah, dan Lecehkan Hukum
- Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
- Imigrasi Denpasar Tolak Permohonan Paspor 3 CPMI Non-Prosedural Untuk Hindari TPPO
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah