Cetak Generasi Emas, Pegadaian Hadirkan The Gade Creative Lounge di Universitas Mulawarman
jpnn.com, SAMARINDA - PT Pegadaian The Gade Creative Lounge di Universitas Mulawarman, Samarinda yang diresmikan pada Selasa (12/9).
Peresmian dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalimantan Timur H. Hadi Mulyadi bersama Direktur Jaringan, Operasi dan Penjualan PT Pegadaian Eka Pebriansyah dan Rektor Universitas Mulawarman Dr. Ir. H. Abdunnur yang ditandai dengan penandatanganan prasasti digital dan pemotongan pita.
“Kami berharap, dengan adanya The Gade Creative Lounge di kampus Unmul ini, bisa menumbuhkan jiwa wirausaha dan meningkatkan pengembangan diri mahasiswa, khususnya mahasiswa Universitas Mulawarman,” ujar Hadi Mulyadi.
Eka menuturkan The Gade Creative Lounge menghadirkan banyak fasilitas yang bisa menggali kreativitas para mahasiswa/i untuk menjadi generasi muda yang berdaya saing.
“The Gade Creative Lounge di Universitas Mulawarman menjadi bentuk komitmen Pegadaian dalam mendukung perluasan inklusivitas akses pendidikan. Selain menghadirkan ruangan untuk berkumpul dan berdiskusi, kami juga menghadirkan ruang kreatif yang dapat diakses oleh teman-teman disabilitas di lantai satu agar fasilitas ini bisa dirasakan manfaatnya oleh semua civitas akademika tanpa terkecuali," papar Eka.
"Kami juga siapkan ruang podcast agar teman-teman bisa berkreativitas melalui sebuah konten dan melatih skill public speaking,” imbuh Eka.
The Gade Creative Lounge juga mulai menerapkan konsep sustainability yang ramah lingkungan di beberapa aspek, seperti penggunaan roaster dari bahan daur ulang, maupun meja dari recycle plastik untuk mendukung program keberlanjutan.
The Gade Creative Lounge merupakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT Pegadaian yang bertujuan untuk memfasilitasi civitas akademika dengan ruangan atau co working space yang nyaman guna mendukung pengembangan kreativitas, inovasi dan ruang diskusi yang berkonsep kekinian.
The Gade Creative Lounge menghadirkan banyak fasilitas yang bisa menggali kreativitas para mahasiswa/i untuk menjadi generasi muda yang berdaya saing.
- Badai Emas Pegadaian Periode III Masih Berlanjut, Waspada Terhadap Penipuan!
- Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi, Pegadaian Hadir untuk Masyarakat Bukan Hanya Soal Bisnis
- Pegadaian Salurkan Bantuan kepada Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi
- Makan Bergizi Gratis Dimulai Januari 2025, Wamensos Agus Jabo Beri Penjelasan
- Dirut Pegadaian Raih Penghargaan sebagai Tokoh Pendukung Inklusivitas Keuangan
- Dirut Pegadaian: Bersama Kita Dukung Agar Produk UMKM Bisa Naik Kelas Hingga Mendunia