Cetak Tiga Gol, Sriwijaya FC Tundukan Pusamania

Cetak Tiga Gol, Sriwijaya FC Tundukan Pusamania
Fans Sriwijaya FC. Foto: Indopos

BANDUNG- Sriwijaya FC akhirnya memenangkan pertandingan lanjutan Grup A Piala Bhayangkara melawan Pusamania Borneo FC (PBFC), Jumat (18/3). Skor 3-1 menutup laga ini.
  
Sejak babak pertama, laga sudah berlangsung seru. Sempat disetop karena lapangan banjir dan ada keributan antara ofisial dengan wasit, Sriwijaya mampu unggul 2-1 di babak pertama. 

Pada babak kedua, laga tetap berlangsung seru, saling serang dan kedua tim bermain terbuka. Di babak ini, PBFC lebih menguasai ball posession.

Tapi, PBFC justru kecolongan. Sriwijaya FC berhasil memperlebar keunggulan pada menit ke-59. Umpan dari Beto Goncalvez berhasil dimanfaatkan oleh Bayu Gatra menjadi gol. Skor 3-1 tak berubah sampai laga usai. (dkk/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News