Cewek-Cewek Jepang Masuk Final Voli Putri Asian Games 2022
Jumat, 06 Oktober 2023 – 17:36 WIB

Robot pengantar surat kabar beroperasi di pusat media Asian Games 2022 di Hangzhou. Foto: Kyodo
jpnn.com - HANGZHOU - Jepang menjadi finalis pertama voli putri Asian Games 2022.
Cewek-cewek dari Negeri Sakura masuk final setelah mengalahkan Vietnam 3-1 pada semifinal di HZNU Gymnasium, Hangzhou, Jumat (6/10) sore WIB.
Jepang menang melalui jus di set 1, 26-24.
Kemudian menang 25-21 di set 2.
Vietnam yang baru pertama kali menembus semifinal voli putri Asian Games itu menang 25-23 di set 3.
Jepang yang mengincar emas ke-6 voli putri Asian Games itu menghentikan perjuangan putri-putri Vietnam pada set 4, 25-16.
Yuki Nishikawa mencetak poin tertinggi untuk Jepang sekaligus dalam laga itu, 22 poin.
Bintang Vietnam pada laga tadi ada pada diri Thi Kieu Hoang, dengan 21 poin.
Jepang masih menunggu lawan di final voli putri Asian Games 2022, bisa China atau Thailand.
BERITA TERKAIT
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Perang Dagang China-AS, Prabowo Bimbang Keduanya Teman Baik
- Kunjungan Xi Jinping ke 3 Negara ASEAN Menegaskan Prioritas China
- Prabowo Sebut Indonesia Netral Menyikapi Perang Dagang AS-China
- Rupiah Ditutup Menguat Jadi Sebegini
- Gawat, Kurs Rupiah Hari Ini Melemah Lagi, jadi Rp 16.911 Per USD