Cewek Ini Nekat Bikin Tato di Wajah, Cari Kerja pun Susah

Orang tua Kay sebenarnya tak suka putrinya bertato. Namun, sepanjang tato di tubuh Kay masih tersembunyi, orang tuanya tak mempersoalkannya.
Setelah enam tahun, tato sudah mewarnai leher dan tangan Kay. Kala itu dia masih bisa bekerja sebagai satpam.
Namun, saat usia 24 tahun, Kay memutuskan untuk menato wajahnya dengan gambar bintang. Dari situlah masalah muncul.
Orang tua Kay bahkan merasa ngeri karena putrinya punya tato di wajah. “Ayahku menyebutku terlihat kacau. Mereka begitu malu dan tak peduli lagi denganku,” katanya.
Ternyata kecemasan tentang penampilan Kay itu tak hanya datang dari orang tuanya. Orang lain pun mulai melihat Kay sebagai sosok yang berbeda.
“Aku mengakhiri kerja sebagai satpam namun tak bisa mendapatkan pekerjaaan lain. Aku menyadari bahwa aku hanya menarik bagi anak-anak nakal, tapi orang-orang yang baik tidak suka denganku karena tatoku,” paparnya.
Maret tahun lalu sebenarnya Kay sempat mendapat pekerjaan sebagai perawat anjing. Namun, ia dikucilkan oleh rekan-rekan seprofesinya sebagai perawat anjing. “Aku begitu kecewa karena aku harus mundur,” kenangnya.
BERPIKIR panjang sebelum berbuat itu memang perlu. Apalagi untuk urusan rajah tubuh alias tato. Sebab, jangan sampai karena tato lantas menyesal
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza