Chavez Jr Ikuti Jejak Sang Ayah
Senin, 06 Juni 2011 – 08:18 WIB
LOS ANGELES - Satu torehan sejarah sudah menjadi milik Julio Cesar Chavez Jr. Awal yang tepat untuk mengikuti jejak ayahnya yang juga petinju legendaris Meksiko, Julio Cesar Chavez. Chavez Jr merengkuh gelar juara dunia pertamanya dari pertarungan yang berlangsung di Staples Center, Los Angeles, kemarin (5/6) WIB. Satu catatan yang membuat Chavez Jr menapaki jejak ayahnya adalah Los Angeles yang menjadi arena pertarungan. Di kota yang sama, ayahnya meraih gelar juara dunia pertama pada 1984. Selanjutnya, Chavez senior meraih gelar juara dunia di tiga kelas berbeda dan bersiap masuk ke Boxing Hall of Fame pekan depan.
Chavez Jr menahbiskan diri sebagai penguasa sabuk juara dunia kelas menengah versi WBC. Dia merampasnya dari juara bertahan asal Jerman Sebastian Zbik dengan kemenangan angka. Dua hakim memberikan kemenangan 115-113 dan 116-112 pada Chavez Jr dan seorang hakim memberikan hasil draw 114-114.
Baca Juga:
"Saya akan bertarung untuk masa yang panjang dan memenangkan banyak gelar lagi untuk menyamai catatan ayah saya. Ini baru awal dari itu semua," ujar Chavez Jr, seperti dikutip AFP.
Baca Juga:
LOS ANGELES - Satu torehan sejarah sudah menjadi milik Julio Cesar Chavez Jr. Awal yang tepat untuk mengikuti jejak ayahnya yang juga petinju legendaris
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap