Chelsea Back on Track, Costa Pimpin Daftar Top Skorer
jpnn.com - HULL - Chelsea akhirnya mengakhiri rentetan tanpa kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir di Premier League.
Di pekan ketujuh, bertandang ke markas Hull City di KCOM Stadium, Sabtu (1/10) malam WIB, The Blues menang 2-0.
Kemenangan ini juga tak didapat dengan mudah. Tuan rumah Hull City memberikan perlawanan ketat, terutama di babak pertama.
Namun di babak kedua, pola permainan Chelsea sedikit berubah. Willian cs lebih banyak bermain menusuk, bukan menyisir lapangan.
Gol yang ditunggu lahir pada menit ke-61 lewat sepakan melengkung Willian usai menerima assists Diego Costa. Costa mencetak gol kedua The Blues pada menit ke-64 untuk memastikan kemenangan Chelsea.
Gol ini merupakan torehannya keenam, sekaligus menempatkan pemain berpaspor Spanyol itu di daftar top skor sementara Liga Inggris.
Di pinggir lapangan, sang pelatih Antonio Conte tampak semringah. Wajar dalam tiga pekan terakhir timnya tak pernah menang. Imbang 2-2 dengan Swansea, kalah 1-2 dari Liverpool dan dihajar Arsenal 0-3. Penderitaan Conte berakhir.
Meski di papan klasemen sementara, Chelsea baru menduduki peringkat enam (13 poin), belum masuk zona Liga Champions, setidaknya dengan kemenangan ini Chelsea sudah kembali ke treknya. (adk/jpnn)
HULL - Chelsea akhirnya mengakhiri rentetan tanpa kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir di Premier League. Di pekan ketujuh, bertandang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sepak Bola RI Mulai Dipandang Dunia, Fabrizio-Media Asing Soroti Pergantian Pelatih Timnas
- Jadwal 32 Besar Malaysia Open 2025: Perang Saudara Tersaji di Sektor Tunggal Putri
- Hetifah Komisi X: Alasan Pemecatan STY Harus Dijelaskan, Biar Tidak Menimbulkan Polemik
- Bali United Vs Persib Bandung: Ciro dan David jadi Sorotan
- Liga 1 2025: Pemain Asal Brasil Cleylton Santos Resmi Perkuat Persis Solo
- Liga 1: Bali United Mewaspadai 3 Pemain Persib Bandung