Chelsea Bakal Kelelahan di Piala Liga
Senin, 17 Desember 2012 – 04:04 WIB
BERLAGA di Piala Dunia Antarklub membawa konsekuensi Chelsea. Yakni: Kelelahan. Chelsea sebenarnya sudah mengantisipasi dengan memilih langsung pulang menggunakan jet pribadi di malam seusai final. Namun, rencana itu berantakan.
Penyebabnya, otoritas Bandara Narita, Tokyo, melarang jet pribadi take off malam hari seiring padatnya arus lalu lintas udara. Alhasil, rombongan Chelsea baru bisa meninggalkan Jepang setidaknya sampai Senin siang waktu setempat (17/12).
Baca Juga:
Kepulangan yang diundur tentu saja memberi pengaruh bagi Chelsea yang memiliki agenda pertandingan midweek ini. Rabu atau Kamis dini hari WIB (20/12), The Blues -sebutan Chelsea- akan menghadapi tuan rumah Leeds United dalam babak 16 besar Piala Liga.
"Kami sepertinya bakal kelelahan saat menghadapi Leeds karena hanya memiliki recovery kurang dari 48 jam seusai menempuh penerbangan 13 jam," kata pelatih Chelsea Rafael Benitez seperti dilansir The Sun.
BERLAGA di Piala Dunia Antarklub membawa konsekuensi Chelsea. Yakni: Kelelahan. Chelsea sebenarnya sudah mengantisipasi dengan memilih langsung pulang
BERITA TERKAIT
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia