Chelsea Bakal Ngungsi ke Stadion Wembley
jpnn.com - LONDON – Chelsea bakal pindah kandang pada musim mendatang. Raksasa Premier League berjuluk The Blues tersebut akan main di Stadion Wembley. Itu terjadi setelah Stamford Bridge akan direnovasi.
Menurut rencana, renovasi akan dilakukan 2016 mendatang. Skuat racikan Jose Mourinho tak akan bisa bermain di Stamford Bridge hingga 2020 nanti. FA selaku Federasi Sepakbola Inggris juga sudah memberikan lampu hijau.
“Saya tak akan berkomentar tentang klub. Namun, jika ada peluang, kami akan mengikutinya. Kami akan memberikan bantuan,” terang Chief Executive FA Martin Glenn di laman Goal, Kamis (10/9).
Chelsea bukanlah satu-satunya tim yang akan bermarkas di Wembley. Sebab, Tottenham Hotspur juga akan menggunakan stadion tim nasional Inggris itu sebagai kandang.
Sama seperti Chelsea, Tottenham juga akan merenovasi Stadion White Hart Lane. Namun, Tottenham hanya akan absen di kandang pada 2017/2018. (jos/jpnn)
LONDON – Chelsea bakal pindah kandang pada musim mendatang. Raksasa Premier League berjuluk The Blues tersebut akan main di Stadion Wembley.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal Premier League Pekan Ini: Ujian Berat buat Man City
- Piala AFF 2024: Rafael Struick Tanda Tanya, Shin Tae Yong tak Gelisah
- BWF World Tour Finals 2024: The Last Dance Zheng Siwei/Huang Yaqiong
- PBSI Kembali Gelar WONDR by BNI BrightUp Cup 2024, Fan Bisa Merasakan Sensasi Berbeda
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara