Chelsea Bisa Mainkan Terry dan Hazard Kontra Atletico
jpnn.com - LONDON - Kabar baik berembus ke markas Chelsea jelang laga kontra Atletico Madrid pada leg kedua babak semifinal Liga Champions di Stamford Bridge, Kamis (1/5) dini hari WIB.
Tim berjuluk The Blues itu akan diperkuat sang kapten John Terry dan gelandang jenius Eden Hazard. Sebelumnya, Terry sempat diragukan tampil setelah mengalami cedera pada leg pertama.
Sementara, Hazard juga dihantam cedera betis ketika membantu Chelsea menekuk Paris Saint Germain pada leg kedua babak perempat final lalu. Saat itu, Hazard hanya bermain selama 18 menit.
“Dia siap. Ini memang pilihan saya, terlepas apakah dia akan bermain sebagai starter atau tidak. Namun, yang pasti, dia dalam kondisi siap tempur,” terang pelatih Chelsea, Jose Mourinho di laman Sky Sport, Rabu (30/4).
Mourinho juga menyampaikan pujian untuk Terry. Menurut pelatih berjuluk The Special One itu, Terry adalah kapten jempolan. Karena itu, Chelsea harus memberikan tiket final untuk Terry.
“Kapten saya bermain dalam level yang sama ketika saya pergi dari Chelsea pada 2007/2008 silam. Enam atau tujuh tahun kemudian, dia tetap bermain di level terbaiknya,” tegas Mourinho. (jos/jpnn)
LONDON - Kabar baik berembus ke markas Chelsea jelang laga kontra Atletico Madrid pada leg kedua babak semifinal Liga Champions di Stamford Bridge,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- India Open 2025: Jonatan Christie Mencoba Menebus Kesalahan
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau