Chelsea dan MU Rebutan Titisan Neymar

jpnn.com - LONDON - Persaingan Chelsea dan Manchester United bakal semakin sengit. Bukan hanya di atas lapangan, dua raksasa Premier League itu juga terlibat persaingan sengit mendapatkan striker muda Santos, Gabriel Barbosa.
Chelsea dan MU saat ini tengah melakukan pendekatan untuk menggaet pemain yang disebut sebagai titisan Neymar itu. Kebetulan, Barbosa juga dikabarkan bakal meninggalkan Santos akhir musim nanti.
Namun, Chelsea dan MU harus mengeluarkan dana besar untuk mendatangkan pemain berusia 18 tahun itu. Pasalnya, buy out clause Barbosa saat ini mencapai 40 juta Poundsterling atau sekitar Rp 792 miliar (Poundsterling= Rp 19.811).
Tapi, Santos dikabarkan siap menjual Barbosa dengan harga 24 juta Poundsterling atau sekitar Rp 475 miliar. Hanya saja, keinginan kedua klub itu terancam ditelikung Barcelona.
Pasalnya, tim berjuluk Blaugrana itu memasukkan Barbosa dalam klausul ketika membajak Neymar. Hingga kini, Barbosa sudah membela Santos dalam 37 laga dengan donasi sembilan gol. (jos/jpnn)
LONDON - Persaingan Chelsea dan Manchester United bakal semakin sengit. Bukan hanya di atas lapangan, dua raksasa Premier League itu juga terlibat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?