Chelsea Gasak Brighton, Tutup Celah Dengan Liverpool
jpnn.com, INGGRIS - Chelsea menggasak Brighton & Hove Albion 3-1, dalam laga Liga Inggris, Selasa (15/9) dini hari.
Kemenangan tersebut menutup celah dengan Liverpool, yang sebelumnya juga menang saat melawan Leeds United 4-3.
Lampard pun memuji peran para pemainnya, terutama bek Reece James dan debut duo Jerman, Timo Werner dan Kai Havertz.
Chelsea terlihat rapuh pada laga pembuka Liga Premier musim ini, tetapi penampilan gemilang James yang masih berusia 20 tahun ketika membawa timnya unggul 2-1, melambungkan ekspektasi Lampard.
"Reece punya sesuatu dalam dirinya, dia pemain dengan kualitas semacam itu," kata Lampard kepada Sky Sports seperti dikutip Reuters.
"Anda mencoba dan mendapati dia di daerah di mana dia bisa menjadi ancaman. Kami telah menunjukkan determinasi," ucapnya menambahkan.
Haverts bekerja keras di sepertiga lapangan depan, sementara di belakang Werner diperkuat Ruben Loftus-Cheek dan Mason Mount.
Haverts memang ditarik pada menit ke-80, namun Lampard memuji habis-habisan mantan penyerang Bayer Leverkusen itu.
Chelsea punya target juara bersama Lampard. Kemenangan lawan Brighton tutup celah dengan Liverpool.
- Klasemen Premier League: City Jeblok, Liverpool Menjauh
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok
- Klasemen Premier League: Jangan Kaget Lihat Peringkat ke-14
- Tak Diduga, Ini Pemuncak Klasemen Sementara Liga Champions
- Maresca Tegaskan Chelsea Lebih Memprioritaskan Liga Inggris