Chelsea Islan Kini Semakin Fokus

jpnn.com - JAKARTA – Chelsea Islan mendapat peran berbeda saat membintangi film bertajuk 3 Srikandi. Dia menjadi pemanah. Chelsea memerankan tokoh peraih perak Olimpiade Lilies Handayani.
Demi peran tersebut, gadis 20 tahun itu harus menjalani latihan memanah selama tiga bulan. "Soalnya yang harus aku peranin itu atlet peraih medali Olimpiade," kata Chelsea Islan usai peluncuran trailer 3 Srikandi di Plaza Indonesia, Jakarta, Senin (18/4).
Banyak pelajaran yang didapat wanita kelahiran Washington DC, Amerika Serikat, itu sejak latihan panah. Dia mengaku menjadi lebih disiplin dan fokus terhadap sesuatu.
Sebab, atlet panah memang dituntut punya ketenangan dan konsentrsi agar anak panah tepat pada satu titik. "Fokus aku jadi bangkit semenjak sering panahan," ungkap Chelsea.
Pendalaman karakter Lilies yang menjadi tugas Chelsea tidak berjalan mulus. Dia menyebut mengalami kesulitan saat harus menjalani latihan rutin setiap Sabtu dan Minggu di lapangan Gelora Bung Karno, Senayan. (ded/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Tampil di Prambanan Jazz 2025, eaJ Rilis Ruin My Life
- Raih 5 Juta Penonton, Jumbo Masuk Daftar 10 Film Indonesia Terlaris
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Paula Verhoeven Tak Terima Dicap Istri Durhaka, Hotman Paris Beri Saran Begini
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga