Chelsea Nyaris Dipermalukan Klub Divisi Empat
jpnn.com - LONDON - Chelsea nyaris menuai malu pada babak keempat Capital One Cup 2014/2015. Tim berjuluk The Blues itu hanya mampu menang tipis atas klub Divisi Empat Shrewsbury Town dengan skor 2-1 (1-0) di Greenhous Meadow, Rabu (29/10) dini hari WIB.
Chelsea membuka keunggulan melalui Didier Drogba pada menit ke-48. Namu, Shrewsbury mampu menyamakan kedudukan lewat Andy Mangan pada menit ke-77. Chelsea baru bisa memastikan kemenangan lewat gol bunuh diri Jermaine Grandison pada menit ke-81.
“Ini adalah pertandingan yang sulit dari awal hingga akhir. Saya masih punya Hazard untuk membuat perubahan. Namun, saya sempat khawatir laga akan berlanjut ke babak tambahan waktu,” terang pelatih Chelsea, Jose Mourinho di laman Sky Sports.
Drogba menambahkan, pengalaman menjadi kunci kemenangan Chelsea. Meski begitu, penyerang asal Pantai Gading tersebut tetap memberi acungan jempol pada performa Shrewsbury Town.
“Tim yang fantastis, musuh yang fantastis. Saya pikir mereka memberikan semuanya. Mereka membuat laga sulit untuk kami. Mereka memang layak lolos ke fase ini,” tegas Drogba. (jos/jpnn)
LONDON - Chelsea nyaris menuai malu pada babak keempat Capital One Cup 2014/2015. Tim berjuluk The Blues itu hanya mampu menang tipis atas klub Divisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM