Chelsea Tidak Lolos, Scolari pilih Mundur jika
Jumat, 28 November 2008 – 07:53 WIB

Chelsea Tidak Lolos, Scolari pilih Mundur jika
DITAHAN seri tuan rumah Bordeaux 1-1 kemarin dini hari WIB (27/11) membuat posisi Chelsea tidak aman. Jika sampai gagal meraih kemenangan di partai terakhir saat menjamu CFR Cluj, finalis Liga Champions musim lalu itu terancam tidak lolos ke babak 16 besar. Lampard menyatakan kecewa dengan kepemimpinan wasit yang kemarin dini hari mengeluarkan delapan kartu kuning dan satu kartu merah. "Kami sangat bagus dalam mengantisipasi bola set piece tahun ini. Tapi, kami membiarkan Diarra merusaknya dan mencetak gol," ujarnya.
Tapi, pelatih Luiz Felipe Scolari yakin bahwa timnya bisa mengatasi Cluj dan melaju ke babak knockout (16 besar). Pelatih yang sukses membawa timnas Brazil menjadi jawara Piala Dunia 2002 tersebut bahkan berani mempertaruhkan jabatannya. Jika sampai John Terry dkk tidak lolos ke babak 16 besar, dia bakal mengundurkan diri. "Kami butuh menang atas Cluj. Jika tim gagal masuk kualifikasi (lolos 16 besar, Red), saya akan mundur dan pulang ke Brazil," cetus Scolari seperti dilansir The Sun. Pada pertemuan pertama 1 Oktober lalu, The Blues -julukan Chelsea- hanya bisa bermain imbang 0-0 saat bertandang ke Cluj. "Kualifikasi bergantung pada diri kami. Kami butuh memenangi pertandingan berikutnya. Tapi, Chelsea dengan pemain yang dimiliki punya 75 persen peluang untuk mengalahkan Cluj. Namun, dalam pandangan saya, Chelsea bakal sulit finis sebagai pimpinan grup," lanjut Scolari.
Menjamu Cluj dua pekan lagi, Scolari tidak bisa memainkan skuad terbaiknya setelah Frank Lampard menerima kartu merah saat melawan Bordeaux dini hari kemarin.
Baca Juga:
DITAHAN seri tuan rumah Bordeaux 1-1 kemarin dini hari WIB (27/11) membuat posisi Chelsea tidak aman. Jika sampai gagal meraih kemenangan di partai
BERITA TERKAIT
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri