Chen, Xiumin, dan EXID Siap Hebohkan Big Ground Fest 2024

Chen, Xiumin, dan EXID Siap Hebohkan Big Ground Fest 2024
Big Ground Entertainment menggelar konferensi pers menjelang Big Ground Fest 2024 - K-Phoria Vol I di FX Sudirman, Jakarta pada Rabu (9/10). Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Festival musik bertajuk Big Ground Fest 2024 - K-Phoria Vol 1 akan digelar di BCIS, Ancol, Jakarta pada 16 November 2024

Acara yang diadakan oleh Big Ground Entertainment itu bakal menghadirkan sejumlah line up artist dari Korea Selatan.

Beberapa idola dari Korea Selatan yang bakal tampil dalam Big Ground Fest 2024 - K-Phoria Vol 1, antara lain, Chen (EXO), Xiumin (EXO), dan EXID.

Para bintang tamu itu akan menampilkan performance terbaik di hadapan pencinta K-Pop di Indonesia dan sekitarnya.

Chen (EXO) yang dikenal dengan nama lengkap Kim Jong-dae merupakan penyanyi dan penulis lagu Korea Selatan yang memiliki banyak fan di dunia.

Sementara itu, Xiumin (EXO) juga member grup musik Korea Selatan-Tiongkok, beserta unitnya, EXO-M dan EXO-CBS.

Adapun EXID adalah girlband yang didirikan 2012 dengan anggota Solji, Elly, Hani, Hyelin, dan Jeonghwa.

EXID masuk ke generasi ketiga Idol K-Pop yang dianggap sebagai era girl band sukses dalam Korean Wave atau Hallyu Wave di dunia.

Konser musik bertajuk Big Ground Fest 2024 - K-Phoria Vol 1 akan digelar di BCIS, Ancol, Jakarta pada 16 November 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News